Ekspos Laporan Antara Penyusunan Dokumen Rencana Induk Pengelolaan Air Limbah Domestik Regional Provinsi Lampung

21 Okt 2024

Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Provinsi Lampung melalui Bidang Kawasan Permukiman melaksanakan Ekspos Laporan Antara kegiatan Penyusunan Dokumen Rencana Induk Pengelolaan Air Limbah Domestik Regional Provinsi Lampung yang dilaksanakan di Hotel Golden Tulip Springhill Lampung. 


Kegiatan ini dibuka oleh kepala Bidang Kawasan Permukiman Dinas PKPCK Provinsi Lampung Ir. Farokie, S.T., M.T.


Pada Ekspos laporan antara ini membahas Penyampaian Rekapitulasi Kondisi Eksisting Pelayanan SPALD dan Isu Strategis SPALD di kabupaten Kota Provinsi Lampung. kegiatan ini diikuti oleh Bappeda, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, BPPW dan Bappeda, Dinas PU, Dinas Lingkungan Hidup seluruh Kabupaten/Kota.